Susi Air Resmi Beroperasi di Rembele, Haili Yoga Harap Dongkrak Ekonomi Masyarakat Bener Meriah

Laporan Bustami I Bener Meriah 

TRIBUNGAYO.COM, REDELONG – Maskapai Susi Air kini resmi layani penerbangan Rute Bandara Rembele, Bener Meriah menuju ke Kabupaten Gayo Lues, Rabu (20/3/2024).

Peresmian penerbangan perdana subsidi udara perintis maskapai Susi Air ini dihadiri langsung oleh Pj Bupati Bener Meriah Drs H Haili Yoga M.si serta didampingi Pj Bupati Aceh Tengah Ir. T. Mirzuan.

Pj. Bupati Bener Drs H Haili Yoga didampingi Pj. Bupati Aceh Tengah mengucapkan rqsa syukur karena penerbangan perdana pesawat Maskapai Susi Air rute Bener Meriah-Blang Kejeren-Medan ini bisa terwujud.

Menurutnya usaha yang dilaksanakan untuk bisa terwujud ini semua tidak lepas dari kerjasama dan kolaborasi serta dukungan dari semua pihak.

Semoga dengan diberlakukannya rute penerbangan dari Bener Meriah ini bisa memudahkan segala urusan khususnya untuk masyarakat di Bener Meriah.

“Tentunya yang kita harapkan penerbangan ini berdampak untuk ekonomi masyarakat,” harap Pj Bupati Bener Meriah.

Pj. Bupati Haili Yoga mengatakan, untuk memajukan Bandara yang dimiliki oleh daerah Bener Meriah ini perlu adanya dukungan dari semua.

Baca juga: BREAKING NEWS: Susi Air Layani Penerbangan di Bandara Rembele Bener Meriah

Baca juga: Penerbangan Perintis Susi Air Perdana di Bandara Gayo Lues Sempat Molor 2 Jam, Ini Penyebabnya

Ia pun berharap kepada semua OPD dilingkungan Pemkab Bener Meriah serta masyarakat jika nantinya hendak melakukan tugas dan urusan ke Belang Kejeren ataupun ke Medan bisa memanfaatkan penerbangan yang telah tersedia ini.

“Ya kita harapkan dukungan semua pihak, mari sama-sama kita majukan Bandara kebanggaan rakyat gayo ini,” sebutnya.

Sementara Subhan Kepala UPBU Rembele menyebutkan jadwal penerbangan maskapai Susi Air ini nantinya akan diberlakukan untuk rute Takengon (Bener Meriah)-Gayo Lues.

Jadwal berangkat yaitu pada hari Rabu-Sabtu berangkat dari Rembele di waktu 08:53 dan tiba disana di jam 09:10. 

Sementara itu, untuk rute penerbangan sebaliknya yaitu Gayo Lues-Takengon (Bener Meriah) pada hari Rabu dan Sabtu berangkat pukul 08:18 dan tiba 08:43.

Sementara untuk penerbangan Gayo Lues – Medan berangkat pukul 09:28, tiba 10:13. Untuk rute Medan-Gayo Lues berangkat pukul 10:43, tiba 11:28.

“Target kita untuk menghadirkan penerbangan perintis di tahun ini di sudah terwujud, mesti hanya untuk penerbangan Bener Meriah-Gayo Lues serta menuju ke Medan,” pungkasnya.(*)

Baca juga: Masih Ingat Kasus Mucikari PSK di Aceh Tengah, Kuasa Hukum Persoalkan Pasal TPPO yang Jerat Terdakwa

Baca juga: Kisah Agrari, Tukang Cukur Rambut di Aceh Tengah, Memotong Rambut dan Menyambung Mimpi

BERITATERKAIT

Ikuti kami di

 

​Maskapai Susi Air kini resmi layani penerbangan Rute Bandara Rembele, Bener Meriah menuju ke Kabupaten Gayo Lues, Rabu (20/3/2024). 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *